Cara mudah mendownload video youtube di laptop/komputer tanpa aplikasi tambahan

Cara mudah mendownload video dan audio youtube di laptop/komputer  tanpa aplikasi tambahan

Assalamualaikum wr wb

Bagaimana cara mendownload video youtube di laptop? mungkin kamu bertanya-tanya tentang hal tersebut karena memang masih banyak sekali pengguna laptop yang kebingungan mencari cara untuk menyimpan video dari  situs youtube di laptop atau komputer mereka tanpa aplikasi tambahan yang membuat ribet karena harus install software sana sini.

Cara download video youtube


Youtube memang kini telah menjelma menjadi situs berbagi video paling populer di dunia pada saat ini. Ada jutaan video yang di upload oleh jutaan channel  dari berbagai negara setiap harinya. Tetapi bagi pengguna youtube yang menggunakan perangkat pc punya masalah tersendiri yaitu boros nya kouta internet ketika streaming , sehingga pengguna pc/laptop harus mencari cara menyimpan video youtube tanpa software dari pihak ketiga agar bisa menonton video secara offline tanpa harus terus tersambung dengan koneksi internet.


Hal yang membuat kita kesusahan untuk mendownload video dari situs ini  adalah karena pihak mereka tidak menyediakan fitur tersendiri untuk mendownload kecuali di aplikasi youtube pada smartphone, itupun tidak semua video bisa di download offline tergantung izin yang di berikan dn di atur oleh pemilik channel. Lalu bagaimana cara menyimpan video youtube ke galeri laptop kamu? pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorialnya kepada kamu, simak di bawah ini:

                  

1.Pertama kamu masuk ke situs youtube menggunakan browser kesayangan kamu, bisa menggunakan mozila, google chroome atau yang lainnya. kalau saya menggunakan google choorme.
2.kedua kamu cari video yang ingin kamu download melalui fitur pencarian yang sudah disediakan di situs youtube.
3.ketiga, setelah video kamu temukan, kamu klik seperti biasa kamu ingin menonton video, setelah itu kamu jeda video tersebut. lihat tampilan di bawah ini:
Disini saya akan mendownload video yang saya buat sendiri dengan judul cara keluar dari aptio setuo utility pada laptop
Cara download video youtube
Sekarang kamu fokus pada link di adress bar yaitu https://www.youtube.com/watch?v=5pJ-2oXTt-g&t=4s&pbjreload=10
Sekarang kamu tambahkan Huruf PP  Di akhir kata youtube sehingga menjadi seperti ini: https://www.youtubepp.com/watch?v=5pJ-2oXTt-g&t=4s&pbjreload=10, maka kamu akan di arahkan ke halaman baru, lihat gambar di bawah ini:
Cara download video youtube

Sekarang kamu tinggal pilih format video yang ingin kamu download, bukan hanya video saja kamu juga bisa mendownload file audio/musik. setelah menentukan format mana yang ingin kamu download sekarang kamu langsung saja klik download, maka akan ada tampilan jendela pop up untuk melanjutkan, tinggal klik download .dan kemudian kamu akan di arahkan ke halaman baru seperti pada gambar di bawah ini:



Setelah tampilannya seperti pada gambar di atas, sekarang kamu klik titik tiga di pojok kanan bawah, kemudian akan ada pilihan untuk mendownload dan otomatis video akan tersimpan di galeri komputer/laptop kamu.


Cara download video youtube


Sekian artikel dari saya tentang cara mendownload video youtube ke laptop tanpa software/aplikasi tambahan, selamat mencoba dan semoga artikel saya bermanfaat. Kurang lebihnya mohon maaf dan terima kasih sudah berkunjung. 

Wassalamualaikum Wr Wb

Cara mudah mendownload video dan audio youtube di laptop/komputer  tanpa aplikasi tambahan

0 komentar

Post a Comment

komentar lah yang relevan dengan isi artikel,
jangan komentar tidak sopan, ingat mulutmu harimau mu.